Berkat Madrid, James Miliki Dua Merk Sendiri

Popularitas James Rodriguez meningkat tajam

Popularitas James Rodriguez meningkat tajam

AGEN TANGKAS – Semenjak musim panas 2014, popularitas James Rodriguez terus meningkat. Penghargaan sebagai Man of the Year Kolombia 2014 disandangnya, bahkan belum lama ini dirinya dinobatkan sebagai tokoh terpopuler di negaranya dan telah memiliki dua merk sendiri.

Media lokal Kolombia menyebutkan bahwa nama bintang Real Madrid itu menjadi salah satu yang sering diberikan oleh orang tua Kolombia kepada anak bayi mereka. Bahkan ada sekelompok fans menamakan dirinya sebagai ‘Jamesmania’.

“James atau James Daniel, James Jampier, James Davod, Jhon James, dan James de Jesus adalah nama-nama yang populer digunakan di Kolombia selama 2014,” tulis Marca pada Minggu (4/1/2015).

Lonjakan popularitas mantang gelandang FC Porto dan AS Monaco itu meningkat tajam semenjak Piala Dunia 2014. Terlebih lagi dirinya kini membela salah satu klub terbesar di dunia, Real Madrid.

Lebih lanjut, gelandang berusia 23 tahun itu saat ini sudah memiliki brand pakaian sendiri. Seperti halnya dengan Cristiano Ronaldo dan David Beckham, dia memberikan nama merk pribadinya dengan ‘J10’, hasil kerjasamanya dengan merk ternama, Bronzini.

“Kami memilih James Rodriguez sebagai model utama Bronzini Black, karena dia memiliki gaya yang unik. Dia penuh kepercayaan diri dan secara konstan menghadirkan kejutan-kejutan,” kata perwakilan Bronzini.

Tak hanya melebarkan sayapnya di usaha retail, top skorer Piala Dunia 2014 itu juga memiliki merk sebuah produk energy drink sendiri, yaitu bernama Gold 10 dan saat ini sedang nge-hits di Kolombia, khususnya untuk para fans muda sepakbola.