KERJA KERAS MANCHESTER UNITED DALAM PERBURUAN TIKET LIGA CHAMPIONS
Agen Bola – Manchester United tak mau menyerah dalam perburuan tiket Liga Champions musim ini. Kemenangan ‘Setan Merah’ atas Sunderland jadi buktinya. Manchester United menang 3-0 saat bertandang ke markas Sunderland, Minggu (9/4/2017) malam WIB. Tiga gol itu dicetak masing-masing oleh Zlatan Ibrahimovic, Henrikh Mkhitaryan, dan Marcus Rashford.
Manchester United Menang 3-0 atas Sunderland, Usaha MU Untuk Tiket Liga Champions
Minggu (9/4/2017) Manchester United Bermain di Stadium of Light melawan Sunderland. MU menang 3-0 atas Sunderland. Saat melawan Sunderland, MU mengistirahatkan David de Gea dan di gantikan oleh Sergio Romero. Kiper utama MU itu dibekap cedera dan baru bisa bermain lagi pekan depan.
Babak pertama, Manchester United sempat tertekan di awal pertandingan. Serangan para pemain Sunderland membuat Manchester United kesulitan untuk membuat gol. Gawang Sergio Romero beberapa kali terancam. Namun MU berhasil mencetak gol lebih dulu dan berhasil unggul 1-0 atas Sunderland. Gol pertama dicetak pada menit ke 30 oleh Zlatan Ibrahimovic. Berkat umpan dari Ander Herrera, Ibra yang berdiri tanpa kawalan menembakkannya ke sisi kanan bawah gawang Sunderland.
Awal babak kedua, MU berhasil menggandakan keunggulan. Mkhitaryan yang tak terkawal menyerang dengan tembakan dari sisi kiri gawang Sunderland setelah mendapatkan umpan dari Luke Shaw. Rashford menambah gol untuk MU pada menit 89.
Sunderland bermain dengan 10 orang pemain saat Sebastian Larsson mendapat kartu merah pada menit ke-43. MU terbantu dengan keunggulan jumlah pemain selama lebih dari separuh pertandingan.
Kemenangan MU atas Sunderland ini membuatnya berada di posisi kelima dengan hasil 67 poin dari 30 laga. MU selisih empat angka dari City di posisi keempat yang sudah 31 kali bermain. Dan enam poin dari Liverpool yang sudah 32 kali bermain.
Tentu saja tiga poin wajib diraih MU jika tak ingin makin tertinggal dalam perburuan tiket Liga Champions. Untungnya MU masih menyimpan 2 pertandingan.
Sebenarnya MU masih punya peluang lolos ke Liga Champions lewat Liga Europa. Jika mereka berhasil menjadi juara di liga europa,dengan melewati Anderlecht di perempatfinal.
Susunan pemain Manchester United saat bertandang ke markas Sunderland
MU: Romero; Darmian, Bailly, Rojo, Shaw; Fellaini, Herrera, Pogba; Mkhitaryan, Ibrahimovic, Lingard.
Sunderland: Pickford; Jones, Kone, Denayer, Oviedo; Cattermole; Rodwell, Larsson, Ndong; Anichebe, Defoe.